Mentor / Tutor (Beasiswa Duta Binusian)
Last Updated : 22 October 2024 11:50Siapakah yang disebut sebagai Mentor/Tutor (Duta Binusian)?
Mentor/ Tutor adalah mahasiswa yang akan membantu teman-temannya yang masih memiliki kesulitan dalam mencapai standar prestasi akademis yang ditentukan oleh BINUS University. Seorang Mentor akan mengelola kegiatan mentoring yang dilaksanakan dengan membentuk kelompok belajar dan berdiskusi mengenai kesulitan yang dialami oleh tiap teman belajarnya. Sementara Tutor akan mengelola kegiatan tutoring yang dilaksanakan dalam satu kelas besar untuk membantu teman-teman yang membutuhkan tutorial dari matakuliah tertentu.
Apa saja persyaratan untuk dapat menjadi seorang Mentor/Tutor?
Untuk dapat terdaftar sebagai seorang Mentor/Tutor, Mahasiswa perlu memenuhi persyaratan sebagai berikut:
- Mahasiswa aktif
- Minimal menjalani semester 3 dan maksimal semester 6 (jurusan tunggal) atau semester 8 (jurusan ganda) pada saat bertugas
- Indeks Prestasi Akademik (IPK) minimal 3.00 dengan jumlah SKS Kumulatif min. 15 SKS per-semester
- Sudah lulus FYP atau memiliki poin SAT minimal 120
- Tidak pernah mendapat skorsing/sanksi lainnya akibat pelanggaran Peraturan Tata Tertib Kehidupan Kampus
- Tidak menjalani Enrichment Program atau Student Exchange saat berperan sebagai Mentor/Tutor
- Mengikuti proses seleksi yang sudah ditetapkan
Apa keuntungan menjadi seorang Mentor/Tutor?
Keuntungan yang akan diperoleh Mahasiswa apabila memilih peran ini antara lain sebagai berikut:
- Poin SAT dan e-Sertifikat
- Pelatihan keterampilan komunikasi
- Meningkatkan kemampuan penyelesaian masalah dan keterampilan kepemimpinan
- Memperluas relasi
- Beasiswa berupa potongan biaya sebesar 16 SKS apabila memiliki Indeks Prestasi Akademik (IPK) minimal 3.50 dengan jumlah SKS Kumulatif min. 15 SKS per-semester dan grade minimal B- untuk setiap mata kuliah dan bukan hasil pengulangan.
Adakah proses yang harus dilalui sebelum menjadi Mentor?
Setelah mendaftarkan diri melalui sesi Open Recruitment, seorang calon Mentor akan mengikuti tahapan briefing terlebih dahulu.Tahapan ini bertujuan untuk memperkenalkan calon Mentor pada tugas serta tanggung jawab mereka sebagai mentor.Melalui tahapan ini, diharapkan mereka memperoleh gambaran mengenai kegiatan mentoring sehingga dapat menjalankan peran mentor mereka dengan maksimal.
Apa saja tanggung jawab yang perlu dipenuhi seorang Mentor/ Tutor?
Selama mentoring berlangsung, para Mentor dan Tutor diwajibkan untuk melaporkan kegiatan mentoring dan kelas tutoring yang sudah berjalan. Laporan ini akan dikumpulkan pada aplikasi Student Learning Program yang ada pada BinusMaya. Selain pengumpulan laporan mentoring, para mentor dan tutor juga diminta hadir pada kegiatan Mentor Sharing, untuk menyampaikan proses mentoring dan tutoring yang telah berlangsung kepada PIC.
Kapan saya bisa mendaftar sebagai Mentor/Tutor?
2 – 3 Minggu setelah Ujian Tengah Semester berakhir. Bulan Mei – Juni (Ganjil) & Desember – Januari (Genap)
Pertanyaan yang sering diajukan oleh Mahasiswa terkait peran sebagai Mentor/Tutor
Bagimana cara mendaftar menjadi mentor? | > Pendaftaran mentee dan mentor dibuka pada setiap semester dan diinformasikan melalui email binus/private message BinusMaya. |
Berapa lama masa tugas untuk mentor? | > Peran dan tugas mentor berlangsung selama 1 semester. Mahasiswa dapat mendaftarkan diri kembali menjadi mentor pada semester selanjutnya. |
Apakah mahasiswa yang sedang Enrichment Program (3+1) atau Student Exchange diperbolehkan menjadi mentor? | > Tidak. Mahasiswa yang sedang menjalani Enrichment Program (3+1) atau Student Exchange tidak dapat menjalani peran sebagai mentor |
Pada semester berapa mahasiswa boleh mendaftarkan diri untuk menjadi mentor? | > Minimal menjalani semester 3 dan maksimal semester 6 (jurusan tunggal) atau semester 8 (jurusan ganda) pada saat bertugas. |