• BINUS @Greater Jakarta BINUS @Greater Jakarta
  • BINUS @Bandung BINUS @Bandung
  • BINUS @Malang BINUS @Malang
  • BINUS @Semarang BINUS @Semarang
  • BINUS @Medan
  • BINUS @Bekasi BINUS @Bekasi
  • BINUS @Senayan BINUS @Senayan
Jenjang Studi
Berlaku untuk jenjang studi berikut ini
  • ASO School of Engineering
  • International Undergraduate
  • Online Undergraduate
  • Undergraduate
  • Undergraduate (Bandung)
  • Undergraduate (Malang)
  • Undergraduate (Medan)
  • Undergraduate (Semarang)
Artikel ini untuk , dosen & mahasiswa

Perkembangan teknologi telah memungkinkan manusia untuk saling terhubung tanpa mengenal batasan ruang dan waktu. Namun, di balik kemudahan tersebut, data pribadi seseorang menjadi semakin mudah dikumpulkan, dipindahkan, dan disalahgunakan tanpa sepengetahuan pemiliknya.

Data pribadi seperti alamat, nomor telepon, identitas, hingga aktivitas online dapat dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk berbagai kejahatan, seperti pencurian identitas, penipuan online, dan penyalahgunaan akun.

Oleh karena itu, Mahasiswa BINUS diharapkan memiliki kesadaran untuk melindungi data pribadinya guna menghindari berbagai risiko di era digital.


Langkah Melindungi Data Pribadi

Berikut beberapa langkah penting yang dapat dilakukan untuk menjaga keamanan data pribadi:

1. Gunakan Password yang Kuat dan Unik

Password merupakan lapisan pertama dalam melindungi akun digital. Gunakan kata sandi yang kuat, unik, dan sulit ditebak, serta hindari penggunaan informasi pribadi seperti tanggal lahir atau kata sandi bawaan (default).

Beberapa kasus kebocoran data terjadi karena pengguna tidak mengganti password secara berkala atau menggunakan password yang mudah ditebak. Oleh karena itu, disarankan untuk:

  • Menggunakan kombinasi huruf besar, huruf kecil, angka, dan simbol

  • Tidak menggunakan password yang sama untuk semua akun

  • Mengganti password secara berkala


2. Jaga Kerahasiaan Informasi Pribadi di Media Sosial

Media sosial sering menjadi tempat berbagi informasi secara berlebihan tanpa disadari. Informasi seperti lokasi tempat tinggal, jadwal aktivitas, atau data keluarga sebaiknya tidak dibagikan secara terbuka.

Semakin banyak data pribadi yang tersebar, semakin besar pula risiko penyalahgunaan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Gunakan pengaturan privasi dengan bijak dan bagikan informasi seperlunya.


3. Waspada terhadap Informasi yang Tidak Jelas

Pencurian data pribadi sering diawali dari pesan, email, atau telepon yang mengatasnamakan institusi resmi atau individu tertentu. Pelaku biasanya meminta data pribadi atau mengarahkan korban untuk mengklik tautan berbahaya.

Mahasiswa BINUS diimbau untuk:

  • Tidak mengklik tautan mencurigakan

  • Tidak membuka lampiran dari pengirim yang tidak dikenal

  • Tidak memberikan informasi pribadi melalui email atau telepon

Jika menerima pesan yang meragukan, lakukan verifikasi terlebih dahulu dengan menghubungi kontak resmi instansi terkait atau berdiskusi dengan pihak kampus.