• BINUS @Greater Jakarta BINUS @Greater Jakarta
  • BINUS @Bandung BINUS @Bandung
  • BINUS @Malang BINUS @Malang
  • BINUS @Semarang BINUS @Semarang
  • BINUS @Medan
  • BINUS @Bekasi BINUS @Bekasi
  • BINUS @Senayan BINUS @Senayan
Jenjang Studi
Berlaku untuk jenjang studi berikut ini
  • ASO School of Engineering
  • International Undergraduate
  • Online Undergraduate
  • Undergraduate
  • Undergraduate (Bandung)
  • Undergraduate (Malang)
  • Undergraduate (Medan)
  • Undergraduate (Semarang)
Artikel ini untuk & mahasiswa

Peran sekretaris OK memiliki tanggung jawab dalam pembuatan dokumen organisasi beserta informasi detail di dalamnya, salah satunya nomor surat. Memahami pentingnya pembuatan nomor surat sangatlah krusial, terutama dalam konteks administrasi perkantoran, pemerintahan, pendidikan, maupun Organisasi Kemahasiswaan.

Nomor surat sendiri bukan sekadar angka atau kode, tetapi memiliki fungsi penting dalam pengelolaan dokumen.

Beberapa penjelasan yang menggambarkan pentingnya nomor surat dalam dokumen, yaitu:

1) Identifikasi surat
Nomor surat membantu mengidentifikasi setiap surat yang keluar atau masuk. Dengan nomor yang unik, surat tidak mudah tertukar atau disalahartikan.

2) Pengarsipan dan pelacakan
Nomor surat memudahkan proses pengarsipan dan pencarian kembali dokumen di kemudian hari. Saat diperlukan, dokumen dapat ditelusuri berdasarkan nomor suratnya.

3) Menunjukkan kronologi
Nomor surat sering kali disusun secara urut berdasarkan waktu sehingga bisa menunjukkan kronologi kejadian atau aktivitas administrasi.

4) Legalitas dan formalitas
Surat resmi tanpa nomor sering dianggap kurang sah atau tidak profesional. Nomor surat menjadi salah satu elemen penting dalam menunjukkan legalitas dokumen.

5) Mempermudah audit dan pelaporan
Nomor surat membantu proses audit internal dan eksternal karena setiap dokumen bisa ditelusuri dan diverifikasi keberadaannya secara sistematis.

6) Standarisasi administrasi
Penggunaan nomor surat membantu organisasi memiliki standar administratif yang baik, profesional, dan efisien.

7) Membedakan jenis surat
Struktur nomor surat biasanya memuat kode unit kerja, jenis surat, bulan, dan tahun, sehingga bisa diketahui asal dan jenis surat tersebut.